Direktorat Kurikulum, Sarana, Kelembagaan, dan Kesiswaan (KSKK) Madrasah Ditjen Pendidikan Islam mencoba mengusung slogan atau moto baru bagi madrasah di Indonesia. Saat ini slogan yang kerap digelorakan sekolah di lingkungan Kementerian Agama adalah Madrasah Lebih Baik, Lebih Baik Madrasah. Guna penambah semangat madrasah dalam menghadirkan layanan pendidikan terbaik bagi putra-putri negeri Direktorat KSKK Madrasah mecoba mengenalkan semboyan dan slogan baru yakni, Madrasah Hebat Bermartabat.
“Mulai tahun 2018 ini, kita mengusung semangat baru dengan slogan Madrasah Hebat Bermartabat,” demikian diungkap oleh Direktur KSKK Madrasah, A. Umar di Jakarta, sebagaimana dilansir situs pendis.kemenag.go.id, Kamis (01/02) silam.
Menurut asal kata, hebat merupakan bentuk adjektiva (kata yang menjelaskan nomina atau pronomina) yang memiliki arti terlampau, amat sangat (dahsyat, ramai, kuat, seru, bagus, menakutkan, dan sebagainya). Sedangkan bermartabat merupakan bentuk kata kerja dari martabat yang berarti memiliki tingkat harkat kemanusiaan atau harga diri.
Direktorat KSKK Madrasah Usung Slogan Baru untuk Madrasah
Pages: 1 2